Minggu, 17 April 2011
RENUNGAN Minggu, 17 April 2011
”Pergilah ke kota kepada si Anu dan katakan kepadanya: Pesan Guru: waktu-Ku hampir tiba; di dalam rumahmulah Aku mau merayakan Paskah bersama-sama dengan murid-murid-Ku.” (Mat. 26:14–27:66) Tuhan Yesus, pada saat kesulitan dan godaan datang, berdirilah di sampingku dan menguatkanku agar tidak goyah. Amin.
Minggu Palma (M) St. Anisetus, Paus; Sta. Klara Gambacorta; B. Baptista Spagnoli dr Mantua
Bacaan I: Yes. 50:4–7
Mazmur : 22:8–9,17–18a,19–20,23–24; R: 2a
Bacaan II : Flp. 2:6–11
Bacaan Injil : Mat. 26:14–27:66 (Mat. 27:11–54)
Kemudian pergilah seorang dari kedua belas murid itu, yang bernama Yudas Iskariot, kepada imam-imam kepala. Ia berkata: ”Apa yang hendak kamu berikan kepadaku, supaya aku menyerahkan Dia kepada kamu?” Mereka membayar tiga puluh uang perak kepadanya. Dan mulai saat itu ia mencari kesempatan yang baik untuk menyerahkan Yesus.Pada hari pertama dari hari raya Roti Tidak Beragi datanglah murid-murid Yesus kepada-Nya dan berkata: ”Di mana Engkau kehendaki kami mempersiapkan perjamuan Paskah bagi-Mu?” Jawab Yesus: ”Pergilah ke kota kepada si Anu dan katakan kepadanya: Pesan Guru: waktu-Ku hampir tiba; di dalam rumahmulah Aku mau merayakan Paskah bersama-sama dengan murid-murid-Ku.” Lalu murid-murid-Nya melakukan seperti yang ditugaskan Yesus kepada mereka dan mempersiapkan Paskah.
Setelah hari malam, Yesus duduk makan bersama-sama dengan kedua belas murid itu. Dan ketika mereka sedang makan, Ia berkata: ”Aku berkata kepadamu, sesungguhnya seorang di antara kamu akan menyerahkan Aku.” Dan dengan hati yang sangat sedih berkatalah mereka seorang demi seorang kepada-Nya: ”Bukan aku, ya Tuhan?” Ia menjawab: ”Dia yang bersama-sama dengan Aku mencelupkan tangannya ke dalam pinggan ini, dialah yang akan menyerahkan Aku. Anak Manusia memang akan pergi sesuai dengan yang ada tertulis tentang Dia, akan tetapi celakalah orang yang olehnya Anak Manusia itu diserahkan. Adalah lebih baik bagi orang itu sekiranya ia tidak dilahirkan.” Yudas, yang hendak menyerahkan Dia itu menjawab, katanya: ”Bukan aku, ya Rabi?” Kata Yesus kepadanya: ”Engkau telah mengatakannya.”
Dan ketika mereka sedang makan, Yesus mengambil roti, mengucap berkat, memecah-mecahkannya lalu memberikannya kepada murid-murid-Nya dan berkata: ”Ambillah, makanlah, inilah tubuh-Ku.” Sesudah itu Ia mengambil cawan, mengucap syukur lalu memberikannya kepada mereka dan berkata: ”Minumlah, kamu semua, dari cawan ini.” (Bacaan selengkapnya lihat Alkitab....)
Renungan
Mempertahankan antusiasme dan setia pada komitmen menjadi pesan utama perayaan hari ini. Dapat terjadi, orang amat antusias dan bersemangat pada awalnya, tetapi manakala bersua kesulitan, semangat yang sempat menggelora pudar atau bahkan menghilang. Minggu Palma mengingatkan kita bahwa antusiasme harus terus dipelihara dan dijaga. Bagaikan pohon palma, kita harus mampu bertahan dalam segala musim.
Hari-hari tidak selalu cerah, sering kelabu atau mungkin saja terlalu kelabu hingga bukan saja membosankan, tetapi juga melelahkan. Hari-hari seperti itu mesti diisi dan dimaknai sebaik mungkin. Antusiasme sejati akan menjadi milik kita bila kita setia pada komitmen yang sudah kita pilih. Kesetiaan itulah yang menolong kita untuk sampai ke tujuan karena kita tahu musim berganti dan cuaca tidak selalu sempurna.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar